
Hari dan Tanggal Kegiatan | : | Selasa-Jum’at, 06-09 Desember 2022 |
Tempat Kegiatan | : | Hotel Novotel Tangerang, Tangerang, Banten |
Peserta | : | 98 Peserta, terdiri dari perwakilan Tim Principal Recipient (PR), Perwakilan Tim Sub-Recipient (SR), perwakilan Sub-sub Recipient (SSR), serta perwakilan dari tim Implementing Unit (IU) selaku Pendukung Sebaya. |
Kegiatan diawali dengan paparan dari perwakilan yayasan Spiritia selaku PR, adapun paparanya meliputi capaian program secara nasional, tantangan serta hambatan, termasuk juga capaian serapan keuangan secara nasional. Sesi dilanjut dengan diskusi internal di masing-masing SR, adapun PKBI Kota Semarang masuk di SR YPK eLSA
Pembahasan internal SR-SSR antara lain menyoal capaian indikator kinerja dan indikator program masing-masing SSR, termasuk keuangan. Selain evaluasi, dibahas juga mengenai dokumen Plan of Action (POA) untuk program tahun 2023 dimana ada penyesuaian-penyesuaian budget dan kegiatan. Pembahasan internal SR-SSR ditutup dengan re-komitmen ke beberapa SSR terkait keberlanjutan program tahun 2023. sesi ditutup dengan paparan dari Yayasan Spiritia, yaitu oleh bang Daniel selaku CEO Spiritia.

Paparan dari perwakilan PR Spiritia

Diskusi Internal SR-SSR

Sesi Penutupan

Foto Bersama SR YPK eLSA